Dosen Fakultas Seni dan Desain UNM Latih Siswa membuat Batik Tulis

(FSD-) Tim Pengabdian Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Fakultas Seni dan Desain (FSD) Universitas Negeri Makassar (UNM) yang diwakili Aulia Evawani Nurdin, SPd., (Ketua Tim) Hasnawati, S.Pd., M.Pd., dan Dr. Tangsi, M.Sn, melaksanakan pelatihan pembuatan batik tulis untuk siswa SMA Negeri 3 Majene Provinsi Sulawesi Barat beberapa hari lalu.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Dosen Program Studi Pendidikan Seni Rupa ini dapat terlaksana dengan baik, karena adanya kerjasama dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M).

Berdasarkan hasil wawancara, Aulia Evawani Nurdin menuturkan bahwa “Kegiatan ini sangat penting dilaksanakan untuk memberikan pemahaman dan keterampilan pembuatan batik tulis kepada siswa sebagai upaya pelestarian budaya Indonesia” Sabtu, 20/08/2022.

Kegiatan ini diikuti oleh 30 orang siswa kelas XII SMA Negeri Majene. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah ceramah dan presentasi kepada siswa tentang batik tulis, kemudian dilanjutkan pemberian materi dengan menerapkan metode demontsrasi yakni memperagakan secara langsung kepada siswa proses pembuatan batik tulis.

Metode praktek juga dilakukan pada kegiatan ini dengan cara memberikan tugas kepada siswa untuk pembuatan batik tulis berbasis kearifan lokal Sulawesi Barat. Corak yang diterapkan pada pembuatan batik ini, berupa corak sandeq. Kemudian tahapan evaluasi dalam kegiatan ini, yaitu mengapresiasi karya batik tulis yang telah dibuat siswa.

Adapun hasil yang didapatkan dalam kegiatan PKM, siswa dapat menjelaskan konsep batik tulis, alat dan bahan yang digunakan dalam pembuatan batik tulis serta proses pembuatan batik dengan menerapkan corak Sulawesi Barat.

Suci Ramadani  siswa kelas XII MIPA 1 SMA Negeri 3 Majene mengatakan

“saya sangat senang mengikuti kegiatan ini, karena membuat batik tulis merupakan hal baru bagi kami, selama ini saya hanya dapat melihat di youtube bagaimana proses pembuatan batik”.

Para siswa dapat merasakan langsung membuat batik tulis. Meskipun pada awalnya, proses mencanting hasil pelilinannya kurang rapih, namun karena kesabaran dalam mencanting sehingga hasil pelilinannya menjadi lebih rapih dari sebelumnya. (Media Center FSD)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *