Kuliah Umum oleh Heater Lander, installation and projection artist dari Skotlandia

Seniman asal Skotlandia Heater Lander memberikan kuliah umum tentang penciptaan karya seni melalui teknologi proyeksi/proyektor di Program Pascasarjana Universitas Negeri Makassar kerja sama Prodi Desain Komunikasi Visual Fakultas Seni dan Desain, Prodi S2 Pendidikan Seni Rupa dan Makassar Binneale Rabu (10/05/2017). Acara tersebut dihadiri sejumlah mahasiswa dari Prodi S2 Pendidikan Seni Rupa PPs UNM, Prodi Pend. Seni Rupa dan Prodi Desain Komunikasi Visual.

Heater Lander berasal dari Glasgow, Skotlandia. Ia datang ke Makassar sebagai peserta ‘artist in residence‘ Tanahindie selama kurang lebih sebulan. Selama di Makassar ia banyak mempelajari tentang Sulawesi Selatan dan Makassar, merekamnya dalam berbagai peristiwa melalui video sebanyak mungkin, dan menjadikannya sebagai insiprasi untuk karya barunya setelah kembali kenegara asalnya.

Heater Lander seorang seniman instalasi dengan menggunakan teknologi, karya karyanya cenderung abstrak dan berhubungan dengan ilusi dan gagasan yang berkaitan dengan kekhawatirannya akan dunia maya dan teknologi virtual yang semakin berkembang.